Ambisi

Oleh: Reni Ambarwati

 

Persetan dengan materi

Kecamuk hati dalam diri sehari hari

Masih berusaha meraba, tempat yang saat ini disinggahi

 

Niat hati menaikkan pandangan diri

Seolah dibuat luluh dengan nyamannya hari

 

Cita-cita teramat tinggi

Terlebih hanya sebatas keinginan materi

Sebatas penutup mulut orang-orang yang dengki dan haus dalam hormat menghormati

 

Bukan niat bersih mendapat ridho ilahi

Alih-alih masih memilih bertahan atau pergi dari sini

 

0 Komentar